iPhone 15 Akan Tersedia di Bulan Juli, Apple Prediksi Penjualan Tinggi

Penjualan iPhone 15
Advertisements

Apple kabarnya akan menghadirkan iPhone 15 ke pasaran mulai bulan Juli ini. Antisipasi penjualan iPhone 15 yang tinggi membuat Apple memesan stok ponsel tersebut kepada pemasoknya. Langkah ini adalah untuk menghindari masalah pasokan yang terjadi pada iPhone 14 saat musim liburan lalu. Kabarnya, Apple akan memulai produksi komponen iPhone 15 lebih awal dibandingkan tahun sebelumnya.

Sebagai salah satu produk yang sangat populer, tentu saja pihak pembuat iPhone harus mempersiapkan dari sekarang produk mereka. Hal ini untuk mengantisipasi penjualan yang tinggi. Produk iPhone sendiri masih menjadi salah satu produk terlaris hingga saat ini, sehingga pihak Apple harus benar-benar melakukan persiapan.

Apple sangat optimis dengan ponsel terbarunya dan memperkirakan penjualan iPhone 15 akan lebih baik dari iPhone 14. Perusahaan ini berencana mengirimkan sebanyak 89 juta unit ponsel pada tahun ini. Jumlah ini meningkat dibandingkan dengan penjualan 78 juta unit iPhone 14 pada periode yang sama tahun lalu.

Foxconn, Pegatron, dan Luxshare akan menjadi produsen utama ponsel ini, dengan mayoritas pesanan (60 persen) diberikan kepada Foxconn.

Prediksi spesifikasi iPhone 15

iPhone 15 Pro dan Pro Max kemungkinan akan menggunakan chip baru dengan teknologi 3nm dan memiliki kerangka dari titanium. Model paling canggih juga diperkirakan akan dilengkapi dengan kamera telefoto periskop yang memungkinkan zoom optik 5-6x. Namun, apakah perubahan-perubahan ini cukup untuk menjadikan iPhone 15 unggul jika anda bandingkan dengan ponsel terbaik lainnya di tahun 2023?.

iPhone 15 dan 15 Plus sepertinya masih akan mengadopsi kamera utama 48MP, dynamic island, dan chip A16 Bionic yang sama dengan iPhone 14 Pro. Namun, kemungkinan kedua ponsel ini masih menggunakan layar dengan refresh rate 60Hz.

Prediksi Tampilan iPhone15
Prediksi iPhone15

Seria iPhone terbaru ini juga mungkin akan menampilkan tombol Action yang dapat diprogram dan port USB-C. Jika melihat pengalaman sebelumnya, Apple mungkinn akan mengumumkan lineup iPhone 15 pada bulan September.

Advertisements

Dengan hadirnya iPhone 15 bulan Juli ini, Apple berharap dapat memenuhi permintaan pasar dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi pengguna. Penggunaan teknologi terkini seperti chip 3nm dan kamera periskop akan menjadi daya tarik utama bagi konsumen. Kita tunggu kehadiran iPhone 15 dan melihat apakah ponsel ini mampu bersaing dengan para pesaingnya di pasar gadget yang semakin kompetitif.